Jakarta (Lampost.co) — Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, berencana memanggil dua pemain lokal potensial, Beckham Putra dan Yakob Sayuri, untuk memperkuat skuad Garuda dalam dua laga krusial melawan China dan Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pemanggilan dua pemain lokal itu cukup mengejutkan mengingat beberapa nama besar juga masuk daftar panggilan.
Poin Penting:
-
Pemanggilan Beckham Putra dan Yakob Sayuri menegaskan Patrick Kluivert tetap memberi perhatian pada pemain lokal.
-
Beckham dan Yakob akan memacu persaingan timnas yang sudah dipenuhi beberapa nama besar.
-
Keberhasilan Beckham Putra dan Yakob Sayuri menjadi bukti pemain lokal berperan penting dalam memperkuat Timnas Indonesia.
Beckham Putra Pilihan Menjanjikan di Lini Depan
Beckham Putra, winger kanan Persib Bandung, menjadi salah satu pemain yang kemungkinan akan mendapat panggilan dari Kluivert. Pada usia 23 tahun, Beckham tengah menunjukkan performa gemilang dengan mencetak empat gol dan satu assist dalam empat laga terakhir bersama Persib. Terbaru, Beckham mencetak gol penting saat Persib mengalahkan Bali United 2-1 pada pekan ke-29 Liga 1 2024-2025 pada 18 April lalu.
Beckham yang juga merupakan eks pemain Timnas Indonesia U-23 ini menjadi tumpuan di lini depan tim berjuluk Maung Bandung. Keberhasilan Persib memimpin klasemen Liga 1 dengan 61 poin juga tidak lepas dari peran pemain berusia 23 tahun tersebut. Persib hanya membutuhkan tambahan delapan poin dari lima laga tersisa.
Baca juga: Striker Keturunan Indonesia di Liga Belanda Masuk Calon Naturalisasi
Dalam wawancara dengan awak media di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Selasa, 22 April 2025, Beckham mengungkapkan kesiapan kembali memperkuat Timnas Indonesia jika mendapat panggilan. “Saya siap jika mendapat panggilan. Semoga saja saya bisa kembali memperkuat timnas,” katanya.
Yakob Sayuri Siap Perkuat Timnas
Kandidat kuat pemain lokal lain selain Beckham Putra, yang bisa menjadi pertimbangan Kluivert adalah Yakob Sayuri. Pemain berusia 27 tahun ini tampil impresif bersama Malut United di Liga 1 2024-2025. Dalam 23 laga yang telah dijalani, Sayuri mencetak sembilan gol dan enam assist. Yakob membuktikan kualitasnya di pekan ke-28 Liga 1 dengan memborong semua gol Malut United saat menang 3-1 atas Persis Solo.
Selain itu, Yakob memiliki kelebihan karena bisa bermain di berbagai posisi, termasuk fullback kanan, wing back kanan, dan winger kanan/kiri. Hal ini memberi keuntungan bagi Kluivert untuk menurunkannya di berbagai sektor sesuai kebutuhan tim. Dengan cedera yang menimpa Kevin Diks, Yakob bisa menjadi pilihan utama di posisi wing back kanan.
Peran Penting Pemain Lokal
Dua laga melawan China dan Jepang pada Juni mendatang menjadi ujian berat bagi Timnas Indonesia untuk menjaga peluang lolos ke putaran keempat kualifikasi Piala Dunia 2026. Kluivert kemungkinan akan memanggil 27 hingga 30 pemain untuk melakoni dua laga pamungkas di Grup C. Pemanggilan para pemain yang sedang dalam performa terbaik, seperti Beckham Putra dan Yakob Sayuri, menjadi kesempatan pemain lokal membuktikan kualitasnya di level internasional.
Sementara itu, suporter Persib Bandung sempat terkejut karena tim yang sedang berpotensi juara Liga 1 ini tidak memiliki perwakilan di Timnas Indonesia. Kini bergantung keputusan Kluivert, apakah performa gemilang Beckham dan Yakob bisa membawa keduanya kembali berseragam merah putih.