Jakarta (Lampost.co) — Liverpool makin kokoh di puncak klasemen usai mengalahkan Bournemouth 2-0 dalam matchday ke-24 Liga Primer Inggris di Vitality Stadium, Sabtu, 1 Februari 2025 malam.
Dalam proses terjadinya gol, Liverpool mendapat penalti usai Lewis Cook melakukan pelanggaran terhadap Cody Gakpo.
Mohamed Salah yang menjadi eksekutor penalti berhasil menjalankan tugasnya dengan baik dan membawa Liverpool unggul 1-0 pada menit ke-30.
Baca Juga:
Nottingham Forest Bantai Brighton 7-0, Chris Wood Hattrick
Liverpool menggandakan keunggulan melalui gol kedua dari Salah pada menit ke-75.
Kemenangan ini membawa Liverpool mengoleksi 56 poin dari 23 pertandingan. Liverpool unggul 9 poin dari Arsenal yang berada di posisi kedua.
Libas Brighton 7-0
Sementara itu, Nottingham Forest tampil luar biasa saat melibas Brighton dengan skor 7-0 di City Ground. Chris Wood mencetak hattrick di laga tersebut.
Gol lainnya tercipta melalui gol bunuh diri Lewis Dunk serta gol dari Morgan Gibbs-White, Neco Wiliams, dan Jota Silva.
Di pertandingan lain, Everton sukses meraih kemenangan telak 4-0 atas Leicester City. Gol-gol Everton oleh Abdoulaye Doucoure, Iliman Ndiaye, dan dua gol dari Beto.
Dengan hasil ini, Everton mencatatkan kemenangan ketiga berturut-turut di bawah asuhan David Moyes.
Di sisi lain, Leicester City mengalami kesulitan dan telah menelan 8 kekalahan dalam 11 laga terakhir mereka.
Berikut adalah hasil lengkap dari pekan ke-24 Liga Primer Inggris yang berlangsung pada Sabtu malam hingga Minggu dini hari WIB:
Sabtu, 1 Februari 2025
Nottingham Forest 7-0 Brighton
Newcastle United 1-2 Fulham
Everton 4-0 Leicester City
Ipswich Town 1-2 Southampton
Bournemouth 0-2 Liverpool
Minggu, 2 Februari 2025
Wolverhampton 2-0 Aston Villa