Bandar Lampung (Lampost.co) — Kabar terbaru soal pemain naturalisasi Timnas Indonesia kembali mencuri perhatian dengan mendatangkan empat pemain keturunan baru termasuk kiper yang memiliki kualitas lebih baik dari Maarten Paes.
Informasi itu berasal Yussa Nugraha, mantan pesepak bola yang kini aktif sebagai kreator konten sepak bola. Yussa mengaku berbincang langsung dengan anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, mengenai proyek naturalisasi itu.
Dalam video di kanal YouTube pribadinya, Yussa menyebut empat pemain keturunan itu segera bergabung dengan Timnas Indonesia. Salah satu posisi yang menarik perhatian adalah kiper yang lebih tangguh dari Maarten Paes, penjaga gawang Timnas Indonesia utama saat ini.
Paes yang kini bermain untuk FC Dallas menjadi andalan skuad Garuda di bawah mistar gawang. Namun, adanya kiper baru yang lebih berkualitas akan memberikan persaingan di posisi penjaga gawang Timnas Indonesia semakin ketat.
Selain kiper, Timnas Indonesia juga akan menambah amunisi di lini depan. Yussa menyebut ada satu pemain yang berposisi sebagai striker, tetapi tidak murni sebagai ujung tombak.
“Berarti nanti akan ada empat pemain lagi yang insya Allah gabung ke Timnas Indonesia. Ini posisi yang benar-benar Timnas Indonesia butuhkan,” kata dia.
Striker Baru Ole Romeny
Dia juga menyinggung striker baru yang PSSI naturalisasi adalah Ole Romeny. Pemain itu tetap sebagai tambahan yang signifikan untuk lini serang Garuda, meski lebih sering bermain di posisi sayap kanan atau kiri.
“Kami memiliki Ragnar Oratmangoen dan Rafael Struick, tetapi mereka bukan striker murni. Jadi, kami benar-benar membutuhkan pemain depan yang tajam dan kuat dalam duel fisik,” kata dia.
Kiper Naturalisasi Lebih Hebat dari Maarten Paes
Sementara terkait posisi penjaga gawang, dia tak menampik kualitas Maarten Paes, Ernando Ari, dan Nadeo Argawinata. Namun, ia tetap menilai Timnas Indonesia memerlukan opsi lain yang lebih mumpuni untuk meningkatkan daya saing di level internasional.
“Maarten Paes, Nadeo Argawinata, Muhammad Riyandi, dan Ernando Ari, semuanya berkualitas. Tapi, kita masih butuh kiper yang lebih baik lagi,” kata dia.
Sosok tersebut adalah Emil Audero Mulyadi. Kiper berdarah Indonesia itu saat ini bermain di Liga Italia Serie A bersama Como 1907. Namun, ia masih kalah bersaing dengan kiper veteran Spanyol, Pepe Reina, yang lebih mendapatkan kepercayaan pelatih Cesc Fabregas.