• Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Iklan
  • Tentang Kami
  • E-Paper
Senin, 07/07/2025 17:27
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS
No Result
View All Result
Home Lampung

DPR RI dan BGN Gelar Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis

Delima Napitupulu by Delima Napitupulu
06/05/25 - 20:00
in Lampung
A A
Kegiatan sosialisasi program MBG dilaksanakan di Graha Pattimura, Kecamatan Teluk Betung Selatan, Bandar Lampung pada Minggu, 4 Mei 2025. (Lampost/Andi Apriadi)

Kegiatan sosialisasi program MBG dilaksanakan di Graha Pattimura, Kecamatan Teluk Betung Selatan, Bandar Lampung pada Minggu, 4 Mei 2025. (Lampost/Andi Apriadi)

Bandar Lampung (lampost.co)–Anggota Komisi IX DPR RI, Rahmawati Herdian, bersama Badan Gizi Nasional (BGN) berkolaborasi meningkatkan derajat gizi anak dan ibu hamil di Lampung.

BGN menghadirkan program bertahap mengatasi gizi buruk dengan pemberian makanan bergizi secara gratis kepada masyarakat.

Kegiatan sosialisasi program MBG di Graha Pattimura, Kecamatan Teluk Betung Selatan, Bandar Lampung pada Minggu, 4 Mei 2025. Sebanyak 300 peserta mengikuti sosialisasi tersebut.

Hadir dalam kegiatan itu anggota Komisi IX DPR RI Rahmawati Herdian, Staff Khusus Kepala Badan Gizi Nasional Ary Santoso, serta Camat Telukbetung Selatan Ichwan Adji Wibowo.

Anggota Komisi IX DPR RI, Rahmawati Herdian menyampaikan pemahaman kepada masyarakat mengenai asupan gizi yang cukup bagi tubuh. Dengan meningkatkan asupan gizi, MBG dapat menekan kasus stunting.

“Kami berharap BGN dapat ibusi dalam mengurangi angka stunting dan memberikan dampak positif bagi seluruh masyarakat di Teluk Betung Selatan. Saya yakin, masyarakat Teluk Betung Selatan yang dikenal bergotong-royong dan kompak dapat mendukung program ini dengan sepenuh hati,” terang Rahmawati.

“Mari bersama-sama kita sukseskan program ini agar selaras dengan visi besar Presiden kita, Bapak Prabowo Subianto, untuk mencapai cita-cita pembangunan bangsa,” lanjutnya.

Dapur MBG

Kemudian, perwakilan Staf Khusus Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Ary Santoso, memaparkan mengenai dapur sehat yang nantinya akan memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk bertugas di dapur MBG.

“Di Lampung, pembangunan Satuan pelayanan pemenuhan Gizi masih memerlukan arahan dan pengembangan lebih lanjut. Hal ini penting agar program ini dapat berjalan dengan baik dan menyeluruh. Perluasan SPPG agar dapat menjangkau wilayah-wilayah yang benar-benar membutuhkan,” imbuh Ary Santoso.

Program Makan Bergizi Gratis adalah inisiatif yang luar biasa dari Presiden Prabowo. Dampaknya sangat signifikan, terutama bagi masa depan anak-anak di Indonesia.

“Sebagai contoh, kita bisa melihat keberhasilan Jepang. Dahulu, tingkat kecerdasan penduduknya tergolong rendah. Setelah pemerintah Jepang menggalakkan konsumsi makanan bergizi, kini menjadi negara dengan kecerdasan tertinggi di dunia,” ungkap Ary.

Program MBG ini menjadi generasi penerus bangsa berkualitas yang membawa Indonesia menjadi negara mandiri menuju Indonesia Emas 2045.

Pemenuhan Gizi

Camat Teluk Betung Selatan Ichwan Adji Wibowo, turut menyampaikan pentingnya pemenuhan gizi bagi seluruh masyarakat khususnya di kota Lampung.

“Keamanan, kerukunan, dan kesejahteraan masyarakat Teluk Betung Selatan sangat bergantung pada peran serta masyarakat. Oleh karena itu, saya mengimbau agar kita semua tetap menjaga kekompakan dan tidak mudah terprovokasi oleh hoaks atau informasi yang dapat memicu perpecahan. Kekompakan adalah kunci awal bagi kita untuk menjalankan berbagai program, termasuk program baru yang hari ini diperkenalkan, yaitu Makan Bergizi Gratis,” kata Ichwan Adji Wibowo.

“Semoga program ini dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Teluk Betung Selatan. Mari bersama-sama kita dukung dan sukseskan program ini demi kebaikan kita semua.” tutup Ichwan Adji.

Dengan memperluas pembangunan Satuan pelayanan pemenuhan Gizi (SPPG), program ini diharapkan mampu menjangkau lebih banyak masyarakat yang membutuhkan, seperti anak-anak, ibu menyusui, dan keluarga prasejahtera, serta menjadi langkah awal untuk menciptakan generasi penerus yang sehat, cerdas, dan kompetitif.

Tags: Komisi IX DPR RIpemenuhan giziprogram makan bergizi gratisRahmawati HerdianSTUNTING
ShareSendShareTweet

Berita Lainnya

Sekda Provinsi Lampung, Marindo Kurniawan. (Foto: Lampost.co / Atika)

Utang Pemerintah Provinsi Lampung Capai Rp1,82 Triliun

by Triyadi Isworo
07/07/2025

Bandar Lampung (Lampost.co) -- Pemerintah Provinsi Lampung tegaskan bahwa persoalan defisit atau utang seharusnya tidak mengaitkannya dengan siapa yang salah....

Pasar UMKM di PKOR Wayhalim, Bandar Lampung tidak terawat. (FOTO: Lampost.co / Atika)

Telan Anggaran Rp.9 Miliar, Pasar UMKM PKOR Way Halim Mangkrak

by Triyadi Isworo
07/07/2025

Bandar Lampung (Lampost.co) -- Pasar UMKM yang berlokasi para kawasan PKOR Way Halim, Bandar Lampung tak beroperasi. Padahal Gubernur Lampung...

Kegiatan sosial di Pulau Tegal Mas, Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung, sebagai preevent dari The 20th Proms FEB UI.

Proms FEB UI Hadirkan Waves of Change, Nyata Aksi Sosial dan Peduli Lingkungan

by Sri Agustina
07/07/2025

Pesawaran (Lampost.co)--Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI) yang tergabung dalam The 20th Project on the Moves (Proms)...

Load More
Facebook Instagram Youtube TikTok Twitter

Affiliated with:

Informasi

Alamat 
Jl. Soekarno – Hatta No.108, Hajimena, Lampung Selatan

Email

redaksi@lampost.co

Telpon
(0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi)

Sitemap

Beranda
Tentang Kami
Redaksi
Compro
Iklan
Microsite
Rss
Pedoman Media Siber

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.