Bandar Lampung (Lampost.co) — Pemerintah Provinsi Lampung resmi membuka donasi untuk Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara. Donasi ini sebagai wadah donasi bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat yang ingin membantu korban bencana pada tiga provinsi tersebut.
Langkah ini merupakan hasil rapat koordinasi khusus yang dipimpin jajaran Pemprov Lampung. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Marindo Kurniawan, menyampaikan Pemprov Lampung menunjukkan empati mendalam atas musibah tersebut.
Kemudian ia menegaskan bahwa Gubernur Lampung dan Wakil Gubernur Lampung telah menginstruksikan agar segera menyusun skema resmi penyaluran bantuan.
“Kami sangat berempati atas bencana yang melanda Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara. Gubernur dan Wakil Gubernur meminta kami menyiapkan mekanisme kepedulian dari Pemprov Lampung maupun masyarakat. Karena itu, hari ini kita sepakat membuka rekening Bumbung Kemanusiaan sebagai media penghimpunan donasi,” ujar Marindo, Selasa, 2 Desember 2025.
Selanjutnya rekening tersebut terkelola secara transparan, dengan saldo terumumkan setiap hari pukul 15.00 WIB sebelum dana langsung ditransfer kepada rekening resmi dari pemerintah tiga provinsi terdampak.
Kemudian BPBD Provinsi Lampung juga telah memastikan koordinasi dengan daerah tujuan. Termasuk kesiapan rekening penerima masing-masing provinsi.
Pengiriman Donasi Setiap Sore
Lalu Marindo menjelaskan bahwa seluruh ASN Pemprov Lampung, mulai dari pegawai OPD, guru, tenaga kesehatan, hingga PPPK. Boleh menyalurkan bantuan melalui rekening yang telah disiapkan.
Selanjutnya masyarakat umum, perguruan tinggi, lembaga vertikal, dan para stakeholder lainnya juga boleh berpartisipasi. Kemudian melakukan konfirmasi setelah mengirim donasi.
“Prinsipnya, kita ingin memberikan ruang bagi semua pihak yang tergerak membantu saudara-saudara kita. Donasi akan kita kirimkan setiap sore, sehingga bantuan bisa segera terterima dan termanfaatkan,” jelasnya.
Saat ini, bantuan berupa uang tunai menjadi prioritas, mengingat proses pemulihan bencana masih panjang. Mulai dari masa tanggap darurat hingga rehabilitasi pasca-bencana.
“Gubernur dan Wakil Gubernur sangat bersedih dan sangat berempati. Semoga langkah kecil dari Lampung ini bisa meringankan beban keluarga dan sahabat kita,” tambah Marindo.
Adapun Rekening atas nama Bumbung Kemanusiaan Pemprov Lampung Bank Lampung bisa melalui nomor rekening 380-000-500-9487.
“Pemprov Lampung memastikan bahwa mekanisme ini akan terus berjalan. Menyesuaikan kondisi dan kebutuhan daerah terdampak hingga masa pemulihan selesai,” katanya.








