• Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Iklan
  • Tentang Kami
  • E-Paper
Rabu, 26/11/2025 10:58
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
    • OTOMOTIF
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • VIDEO
    • Breaking News
    • Bedah Tajuk
    • Economic Corner
    • Podcast
  • INDEKS
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
    • OTOMOTIF
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • VIDEO
    • Breaking News
    • Bedah Tajuk
    • Economic Corner
    • Podcast
  • INDEKS
No Result
View All Result
Home Olahraga Bola

Borneo FC Perpanjang Rekor Kemenangan Usai Bekuk Madura United 1-0

Kemenangan Borneo FC ini terasa dramatis mengingat gol penentu baru tercipta pada menit ke-89.

Isnovan DjamaludinAntaranewsbyIsnovan DjamaludinandAntaranews
23/11/25 - 00:34
in Bola, Olahraga
A A
Borneo FC Perpanjang Rekor Kemenangan Usai Bekuk Madura United 1-0

Dua pemain Borneo FC memdapatkan pengawal ketat tiga pemain Madura United pada pertandingan lanjutan Super League musim 2025/2026 di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (22/11/2025) malam. Foto: ANTARA/HO-Media officer Boneo

Samarinda (Lampost.co)—Borneo FC mengamankan tiga poin penting setelah mengalahkan Madura United dengan skor tipis 1-0 dalam lanjutan Super League musim 2025/2026, di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (22/11/2025) malam.

Poin penting:

  • Borneo FC mengamankan tiga poin penting setelah mengalahkan Madura United.
  • Pada pekan ke-13, Borneo FC Samarinda mengalahkan Madura United.
  • Kemenangan ini memperpanjang rekor tidak terkalahkan Borneo FC.

Kemenangan ini terasa dramatis mengingat gol penentu baru tercipta pada menit ke-89. Penyerang asal Brasil, Douglas Coutinho Gomes de Souza, muncul sebagai pahlawan bagi skuad asuhan Fabio Lefundes. Dia memanfaatkan umpan matang Maicon untuk menundukkan kiper Madura United, Adhytia Harlan.

Hasil positif ini sekaligus memperpanjang rekor impresif Pesut Etam yang menyapu bersih kemenangan dalam 11 pertandingan beruntun di liga.

Baca juga: PSIM Yogyakarta Tekuk Bhayangkara FC 1-0

Babak pertama berlangsung dengan intensitas tinggi. Borneo FC langsung mengambil inisiatif serangan, bertekad mendobrak pertahanan solid Madura United.

Penyerang asing Borneo, Mariano Peralta, beberapa kali mendapatkan peluang emas. Namun disiplinnya barisan belakang tim tamu dengan komando Pedro Monteiro membuat upaya tersebut kandas.

Pada menit ke-10, Peralta bahkan sempat lolos dari kawalan. Namun posisinya sudah lebih dahulu offside.

Memasuki pertengahan babak pertama, Madura United mulai berani keluar menyerang. Meskipun sempat menciptakan beberapa ancaman, tembakan-tembakan mereka masih melenceng dari sasaran.

Baca juga: Carlos Perreira yakin Madura United bisa bersaing

Peluang terbaik Madura United terjadi pada menit ke-34, ketika Balotelli melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti. Bola sempat membentur bek Borneo, namun arahnya tetap melaju ke gawang. Beruntung bagi Borneo, mistar gawang menjadi penyelamat setelah menghalau bola tendangan keras tersebut.

Kiper Borneo FC, Nadeo Argawinata, juga menunjukkan performa apik. Dia melakukan penyelamatan gemilang pada menit ke-43 untuk mengamankan gawangnya dari kebobolan. Hingga jeda turun minum, skor kacamata 0-0 tetap bertahan.

Babak II

Memasuki babak kedua, Borneo FC tampil lebih agresif dan meningkatkan tekanan untuk memecah kebuntuan. Intensitas serangan bertubi-tubi tuan rumah memaksa para pemain Madura United bermain keras.

Baca juga: Borneo FC Puncaki Klasemen Usai Gulung Dewa United 4-0

Dalam 10 menit pertama babak kedua, wasit terpaksa mengeluarkan tiga kartu kuning untuk pemain Madura United: Paulo Sitanggang, Novan Setyo Sasongko, dan M. Diansyah.

Agresivitas Borneo terus berlanjut, Peralta kembali mendapatkan peluang. Namun, penyelesaian akhirnya masih belum menemui target.

Kebuntuan tuan rumah akhirnya pecah di penghujung laga. Pada menit ke-89, Douglas Coutinho mencetak gol semata wayang yang membuat Stadion Segiri bergemuruh.

Di sisa waktu pertandingan, Madura United berusaha keras menyamakan kedudukan. Namun, solidnya pertahanan Borneo FC membuat upaya tersebut sia-sia. Skor 1-0 untuk kemenangan Borneo FC bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Tambahan tiga poin ini memantapkan posisi Borneo FC di puncak klasemen sementara Super League 2025/2026 dengan koleksi 33 poin. Sementara itu, kekalahan ini membuat Madura United tertahan di posisi ke-11 dengan 13 poin.

Baca juga: Borneo FC kalahkan Semen Padang 2-0

 

Tags: Borneo FC Samarinda vs Madura UnitedBorneo menang tipisBRI Super Leaguegol tunggal Douglas Coutinhomusim 2025/2026pekan ke-13perpanjang rekor tidak terkalahkanSepak bola
ShareSendShareTweet

Berita Lainnya

Peluang Manchester City Kalahkan Real Madrid Hanya Satu Persen

Cadangkan Sejumlah Pemain, City Kalah 0-2 dari Bayer Leverkusen

byRicky Marlyand1 others
26/11/2025

Manchester (Lampost.co) -- Manchester City kalah dua gol tanpa balas atas tamunya Bayer Leverkusen pada matchday ke-5 league phase Liga...

08OLAHRAGA-FA (headshot)-26NOV

Kalah dari Everton Bikin Ruben Amorim Frustrasi

byIsnovan Djamaludinand1 others
25/11/2025

Jakarta (Lampost.co)—Pelatih Manchester United (MU), Ruben Amorim, merasa frustrasi timnya kalah dari Everton di Old Trafford, Selasa (25/11/2025) WIB, dengan...

08OLAHRAGA-FA1 (foto pendampi

10 Pemain Everton Permalukan Tuan Rumah Manchester United

byIsnovan Djamaludinand1 others
25/11/2025

Jakarta (Lampost.co)—Manchester United (MU) menelan kekalahan memalukan 0-1 saat melawan 10 pemain Everton pada lanjutan pekan ke-12 Liga Inggris 2025/2026...

Berita Terbaru

Peluang Manchester City Kalahkan Real Madrid Hanya Satu Persen
Bola

Cadangkan Sejumlah Pemain, City Kalah 0-2 dari Bayer Leverkusen

byRicky Marlyand1 others
26/11/2025

Manchester (Lampost.co) -- Manchester City kalah dua gol tanpa balas atas tamunya Bayer Leverkusen pada matchday ke-5 league phase Liga...

Read moreDetails
Nampak cuaca Kota Bandar Lampung cerah berawan. Namun BMKG Provinsi Lampung tetap mengingatkan tetap waspada potensi hujan. (Foto: Lampost.co / Triyadi Isworo)

Rabu, 26 November 2025, Lampung Cerah Berawan

26/11/2025
08OLAHRAGA-FA (headshot)-26NOV

Kalah dari Everton Bikin Ruben Amorim Frustrasi

25/11/2025
Komisi IX DPR Tegaskan Komitmen untuk Perjuangkan Aspirasi Buruh

Komisi IX DPR Tegaskan Komitmen untuk Perjuangkan Aspirasi Buruh

25/11/2025
Seminar FT unila 1

Seminar Nasional Inovasi Teknologi dan Pemberdayaan Masyarakat Menuju Transformasi Infrastruktur Berkelanjutan

25/11/2025
Facebook Instagram Youtube TikTok Twitter

Affiliated with:

Informasi

Alamat 
Jl. Soekarno – Hatta No.108, Hajimena, Lampung Selatan

Email

redaksi@lampost.co

Telpon
(0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi)

Sitemap

Beranda
Tentang Kami
Redaksi
Compro
Iklan
Microsite
Rss
Pedoman Media Siber

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
    • OTOMOTIF
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • VIDEO
    • Breaking News
    • Bedah Tajuk
    • Economic Corner
    • Podcast
  • INDEKS

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.